Sabtu, 29 Desember 2012

PERKEMBANGAN PASCAL



           Pascal  adalah bahasa tingkat tinggi (High Level Language) yang orientasinya pada segala tujuan, di rancang oleh Profesor Niklus Wirth dari Technical University di Zurich, Switzerland. Nama pascal diambila sebagai penghargaan terhadap Blaise Pascal, ahli matematik dan philosophi terkenal abad 17 dari Prancis.
           
            Profesor Niklus Wirth memperkenalkan kompiler bahasa pascal pertama kali ini komputer CDC 6000 (Control Data Corporation) yang dipublikasikan pada tahun 1971 dengan tujuan untuk membantu mengajar program komputer secara sistematis, khususnya untuk memperkenalkan pemrograman yang terstruktur (Struchtured Programming). Jadi pascal adalah bahasa yang ditujukan untuk membuat program yang terstruktur.
          
             Dalam waktu yang singkat, Pascal telah menjadi bahasa yang populer dikalangan pelajar universitas dan merupakan bahasa yang diajarkan di beberapa perguruan tinggi. Beberapa professional komputer juga mulai beralih kebahasa pascal. Kenyataannya. Pascalal merupakan bahasa yang paling cepat populer dibanding dengan bahasa-bahasa komputer tingkat tinggi yang lainnya.
             
              Standard pascal adalah bahasa pascal yang didefinisikan oleh K. Jensen dan Niklus Wirth. Penerapan nyata dari standar pascal banyak yang berbeda seperti apa yang telah didefinisikan oleh K. Jensen dan Niklus Wirth. Standar pascal di Eropa didefinisikan oleh ISO (International Standards Organization) dan di Amerika oleh kerjasama antara ANSI (American National Standard Institute) denga IEEE (Institute of Electrical and Electronic Engineers).     

Nama: Asep Solehudin
NPM: 31111244
Kelas: 2DB09

Kamis, 27 Desember 2012

PERKEMBANGAN FORTRAN



              FORTRAN singkatan dari FORmula TRANslator. Ada juga yang menyebutnya sebagai singkatan dari FORmula TRANslation atau FORmula TRANslating. FORTRAN merupakan suatu bahasa tingkat tinggi (High Level Language) atau bahasa yang berorientasi kesuatu masalah tertentu (Problem Oriented Language). Dari singkatannya dapat langsung ketahui bahwa FORTRAN berorientasi ke permasalahan rumus-rumus (formulas) atau berorientasi ke permasalahan teknik.
          
            FORTRAN merupakan bahasa tinggkat tinggi tertua dan yang pertama. Sebelum ada FORTRAN, bila seseorang akan memprogram komputer, maka harus menggunakan bahasa mesin ( Machine Language) yang merupakan bahasa tingkat rendah (Low Level Language) atau menggunakan bahasa perakit (Assemble Language). Karena bahasa mesin lebih dekat dengan operasi-operasi mesin, maka bahasa mesin relatip lebih sulit dibandingkan dengan bahasa tingkat tinggi yang lebih dekat dengan bahasa manusia sehari-hari. Oleh karena itu pada sekitar tahun 1950, John Backus, ahli di IBM mulai mengembangkan suatu bahasa tingkat tinggi, yang kemudian disebut dengan FORTRAN.
            
               Referensi pertama mengenai FORTRAN baru dikeluarkan dalam bentuk laporan pada tahun 1954 oleh Programming Research Group, suatu divisi teknik terapan (Applied Science Division) dari IBM. Dan baru tahun 1957 FORTRAN diterapkan pada computer IBM 704. Pada mulanya sulit bagi pihak IBM untuk memasarkan FORTRAN, karena suatu bahasa tingkat tinggi lebih lambat prosesnya dibandingkan dengan program yang ditulis dengan bahasa mesin atau bahasa perakit.

Nama: Asep Solehudin
NPM: 31111244
Kelas: 2DB09

OPERATING SYSTEM (OS)



         Sistem operasi (operating system ata banyak disebut dengan singkatannya OS) merupakan program yang ditulis untuk mengendalikan dan mengkoordinasi kegiatan dari sistem komputer. OS berfungsi seperti manajer di dalam suatu perusahaan, yaitu bertanggung jawab, mengendalikan dan mengkoordinasikan semua operasi  kegiatan perusahaan secara efisien dan efektif disamping itu. OS juga dapat bertindak seperti pelayan restoran yang merupakan penghubung antara tamu yang dilayani dengan bagian dapur yang mempersiapkan hidangan yang dipesan. Dilain pihak, OS dapat juga bertindak seperti sutradara di balik panggung. Penonton hanya mengetahui bahwa pertunjukan telah berjalan dengan baik dan lancer, tetapi pertunjukan tersebut tidak akan berjalan sesuai dengan yang diharapkan kalau tidak ada sutradara yang mengatur semua kegiatan pertunjuka dari hal-hal yang kecil samapai hal-hal yang pokok. Istilah lain dari OS adalah monitor,executive,supervisor,controller atau master control program. 
 
            OS secara formal pertama kali dikembangkan untuk komputer IBM 701 pada tahun 1954 dan pada tahun 1955 oleh General Motors Research Laboratories. Pada waktu itu, tujuan utama dari OS adalah untuk mengurangi waktu menganggur (idle time) dari CPU dan digunakan untuk menjalankan beberapa tugas (job) komputer bersama-sama secara dikumpulkan terlebih dahulu (batch).

            OS yang pertama tersebut masih belum baik dan kurang sempurna dibandingkan dengan OS sekarang yaitu ada pada bulan April 1964,IBM memperkenalkan OS yang disebut dengan OS/360 untuk dipergunakan pada semua seri komputer system 360.

Nama: Asep Solehudin
NPM: 31111244
Kelas: 2DB09

Rabu, 19 Desember 2012

HARD DISK



Hard disk (disk keras) terbuat dari piringan keras dari bahan alumunium atau keramik yang dilapisi dengan zat magnetik. Karena piringan dari hard disk bentuknya keras dan kaku, maka suatu hard disk dapat terdiri dari 5 samapai 100 piringan yang disusun. Ukuran dari diamter piringan umumnya adalah 14 inchi atau 8 inchi atau 51/4 inchi. Diameter 14 inchi dan 8 inchi banyak digunakan di komputer besar dan komputer mini,sedangkan yang berdiameter 51/4 inchi banyak digunakan di komputer mikro. Kapasitas hard disk berkisar dari 5 Megabyte samapai dengan 1 Gigabyte. Komputer mikro sekarang banyak yang mempergunakan hard disk dengan kapasitas 1 Gigabyte sampai dengan 10 Gigabyte. Hard disk yang terpasang di hard disk drive berputar dengan kecepatan yang tinggi, berkisar dari 40 sampai 1000 putaran per detiknya. Sementara hard disk berputar, read/write head membaca atau merekam informasi di piringan. Sampai dengan 800.000 karakter dapat dibaca tiap detiknya. Setiap piringan terdiri dari 2 buah permukaan. Hard disk yang terdiri dari susunan dari beberapa piringan, umumnya permukaan atas dari piringan teratas dan permukaan bawah dari piringan paling bawah tidak digunakan untuk merekam informasi. Jadi jumlah permukaan yang digunakan di suatu hard disk adalah sebanyak dua kali jumlah piringan dikurangi dua. Misalnya hard disk yang terdiri dari 6 buah susunan piringan maka akan terdapat 10 buah permukaan yang digunakan,diberi nomor permukaan 0 samapai dengan nomor permukaan 9. Akan tetapi ada juga hard disk yang permukan atas dari piringan teratas dan permukaan bawah dari piringan paling bawah juga di gunakan, misalnya hard disk merk Vertex


Nama: Asep Solehudin
NPM: 31111244
Kelas: 2DB09

SISTEM KOMPUTER



Supaya komputer dapat digunakan untuk mengolah data, maka harus berbentuk sistem komputer (Computer System). Sistem adalah jaringan dari pada elemen-elemen yang saling berhubungan. Membentuk satu kesatuan untuk melaksanakan suatu tujuan pokok dari system tersebut.

Tujuan pokok dari system computer adalah mengolah data untuk menghasilkan informasi. Supaya tujuan pokok tersebut terlaksana, maka harus ada elemen-elemen dari system komputer adalah software , hardware dan brainware 

Hardware (Perangkat keras/piranti keras) adalah peralatan di system komputer secara fisik terlihat dan dapat dijamah.
Software (Perangkat lunak/piranti lunak) adalah program yang berisi perintah-perintah untuk melakukan pengolahan data.
Brainware adalah manusia yang terlibat di dalam mengoprasikan serta mengatur sistem computer.

Ketiga elemen system computer tersebut harus saling berhubungan dan membentuk satu kesatuan. Hardware tanpa adanya software, maka tidak akan berfungsi seperti yang diharapkan, hanya berupa benda mati saja. Software yang akan mengoprasikan hardwarenya. Hardware yang sudah didukung oleh software juga tidak akan berfungsi jika kalau tidak ada manusia yang mengoprasikannya.

Nama: Asep Solehudin
NPM: 31111244
Kelas: 2DB09

 
Editing by Nubito Hacker